Diskusi virtual dengan Dewan Redaksi Majalah SP Immanuel

Selasa,
(29/6/2021) diadakan pertemuan  dan
diskusi secara virtual  dengan Dewan
Redaksi Majalah SP Immanuel yang dipimpin oleh Sekretaris Jenderal HKBP
Pdt.Dr.Victor Tinambunan  dan dimoderasi
oleh Kabiro TIK HKBP Pdt.F.Siagian.STh.Pertemuan ini dimaksudkan untuk  kemajuan Majalah SP.Immanuel  di masa mendatang.


Pdt.Dr.Victor
Tinambunan dalam arahannya mengatakan agar 
mempersiapkan Majalah SP.Immanuel sebagai perpanjangan tangan Tuhan yang
dapat dipergunakan sebagai sarana pemberitaan injil dan media informasi
pelayanan HKBP kepada pelayan dan jemaatnya,  oleh 
karena itu agar majalah ini dapat tetap bertahan maka dirasa perlu untuk
menciptakan konten yang  dapat dinikmati
oleh kaum milineal dan Z. dengan tetap mempertahankannya dalam   bentuk
cetakan.

Melihat
perkembangan Majalah SP..Immanuel yang akhir akhir ini mengalami penurunan  dari segi oplah maka seluruh dewan redaksi
memberikan masukan  agar setiap Pendeta
yang ada ditiap distrik juga ikut terlibat dalam pensosialisasian Majalah
tersebut kesetiap huria yang dilayani agar tidak mengalami kendala dalam
penyalurannya baik kepada parhalado dan 
jemaat.selain itu keikutsertaan Praeses juga dirasa perlu dalam
mengimplementasikan  SP.Immanuel terutama
dalam hal konten. Hal lain yang menjadi pertimbangan adalah dengan  melihat  maraknya majalah-majalah  yang ada saat ini  seiring juga dengan perkembangan  zaman  maka perlu dipertimbangkan sistem penerbitan
majalah tersebut dalam bentuk cetakan dan elektronik agar tidak kalah bersaing
dengan majalah-majalah  lainnya.

Selain itu agar
peningkatan oplah Majalah Immanuel kedepan dapat berjalan dengan baik maka
perlu keseimbangan dalam hal pemberitaan baik di tingkat pusat maupun distrik
sehingga tidak monoton dan menciptakan ciri khas yang menjadi keunikan dari
majalah SP.Immanuel tersebut sehingga tetap dapat diminati.Kerjasama dengan
distrik juga sangat diperlukan terutama  dalam hal informasi pelayanan distrik untuk
dimuat ke Majalah SP.Immanuel , konten  yang menarik untuk  dibaca dan digumuli oleh pembaca, khotbah
yang menarik dengan  tetap mempertahankan
Bahasa batak sesuai dengan namanya  Majalah Surat parsaoran ,  iklan yang layak untuk dimuat ke majalah  SP.Immanuel, barita mardongan poda dan ilmu
pengetahuan lainnya.yang membedakannya dari majalah-majalah lainnya.Dewan
redaksi optimis bahwa majalah SP.Immanuel ini akan dapat berkembang dengan baik
kedepannya.  Pertemuan diakhiri dengan
doa yang dibawakan oleh Pdt.Dr.Victor Tinambunan.

 

Scroll to Top