Martubung-Medan Labuhan, hkbp.or.id – Ketua Baru DPD Partai Demokrat Sumatra Utara periode 2022-2027 Muhammad Lokot Nasution bersama dengan Anggota DPRD Sumut Parlaungan Simangunsong dan rombongan bersilaturahmi ke HKBP Distrik XXXI Medan Utara pada Selasa (15/3/2022) di Kantor Distrik jalan Tempirai Sejati 8 Blok VI No 1, Griya Martubung, Kecamatan Medan Labuhan.
Praeses HKBP Distrik XXXI Medan Utara Pdt Suwandi Sinambela STh MPSi bersama dengan Sabam Manalu SE PhD dan beberapa pelayan penuh waktu menyambut hangat kunjungan tersebut.
Dalam sambutannya, Lokot Nasution berterima kasih atas sambutan hangat pimpinan distrik dan tokoh gereja dan masyarakat di dalam kegiatan silaturahmi tersebut.
Ia berharap memeroleh dukungan dari masyarakat, terutama jemaat HKBP dengan mengirimkan kader-kadernya putra putri terbaik untuk bersama-sama melayani masyarakat melalui Partai Demokrat Sumut.
Praeses Pdt Suwandi Sinambela menyambut baik maksud kedatangan Lokot Nasution dan rombongan. Ia juga mengapresiasi kunjungan tersebut sebagai satu kebanggaan besar. “Ini merupakan kebanggaan yang luar biasa dari distrik ini dengan kehadiran DPD Partai Demokrat Sumut,” ujarnya.
Sebagai lembaga gereja, Praeses Suwandi memberitahukan mendukung upaya DPD PD Sumut untuk bangkit kembali dan berjuang untuk kesejahteraan warga masyarakat Sumatra Utara, serta akan mengirimkan putra putri terbaik gereja untuk berada di PD Sumut melayani masyarakat.
Praeses Suwandi secara khusus juga menyapa Parlaungan Simangunsong dan Akhyar Nasution yang turut dalam pertemuan tersebut. Ia berterima kasih atas perhatian Parlaungan terhadap gereja-gereja HKBP dan berharap perhatian dan bantuan itu berkelanjutan terus. Ia mengatakan, nama Parlaungan sudah tidak asing lagi bagi warga jemaat HKBP karena perhatian dan kebaikannya.
Menutup sambutannya, Praeses Suwandi memperkenalkan satu per satu pelayan penuh waktu yang turut hadir dalam pertemuan tersebut.
Sabam Manalu dalam sambutannya mengapresiasi pertemuan ini sebagai upaya partai menyentuh grass root masyarakat dan langkah seperti ini sangat tepat. Ia menambahkan, pertemuan ini juga dihadiri pimpinan jemaat dan resort yang langsung bersentuhan dengan kebutuhan warga gereja.
Sabam juga menerangkan, HKBP sebagai lembaga gereja tidak dapat berpolitik praktis. Tapi, dapat mendidik jemaatnya supaya memiliki integritas yang baik secara kristiani di dalam perpolitikan.
Karena itulah, ia berharap kalau nanti ada warga jemaat HKBP yang ada di PD Sumut supaya tidak lagi menempati posisi di dalam kepengurusan yang tidak memiliki andil.
“Gimana mau mendukung kalau orang-orang atau tokoh-tokoh HKBP tidak ditempatkan di dalam (kepengurusan yang memiliki andil),” kata Sabam. “Tokoh HKBP akan memberikan warna di dalam kepengurusan partai,” lanjutnya.
Sabam memberikan data, ada sekitar 33 persen jumlah warga Kristen Batak di Sumut. Juga 75 persen HKBP di Tapanuli Raya. Hal ini menjadi pertimbangan yang baik untuk mengambil kebijakan dan melibatkan gereja HKBP.
Turut memberikan keterangan dari Praeses HKBP Distrik XXIII Langkat Pdt Hercules Sihotang MTh di dalam pertemuan tersebut.
Pada akhir pertemuan Ketua DPD PD Sumut Lokot Nasution menyampaikan kenang-kenangan kepada Praeses Pdt Suwandi Sinambela dan Praeses Pdt Hercules Sihotang berupa plakat dan foto bersama.
Pertemuan ini dihadiri juga oleh Pendeta HKBP Resort Medan Martubung Pdt Krimson Simamora STh, Pendeta HKBP Resort Medan Deli Pdt Ojak Sihite, Pendeta HKBP Resort Percut Pdt Nerlson RE Tambun, Pendeta HKBP Resort Efrata Martubung Pdt Ramli H Nababan STh, Pendeta HKBP Resort Belawan I Pdt Tumpal Tambunan MTh, Pendeta HKBP Resort Belawan II Pdt Sotarduga Sibagariang STh, Pendeta HKBP Jeriko Pdt Refindo Hutagalung STh, Pendeta HKBP Getsemane Pdt Daniel L Manalu MSi, Pendeta HKBP Taman Deli Pdt Irma E Purba STh, Calon Pdt Sasro W Siregar STh.
Turut dalam rombongan, yaitu Ishaq Abrar Mustafa Tarigan dan Dodi Simangunsong anggota DPRD Medan, Sajali anggota DPRD Binjai, Wanseptember Situmorang Wakil Ketua DPRD Dairi, serta kader PD lainnya: Yudha Johansyah, Toredo Sitindaon, Qahfi Siregar, Effendi Naibaho, dan Helmud Simamora.//
Kontributor Distrik Medan Utara: Pdt Suwandi Sinambela dan Pdt Daniel L Manalu.