Ephorus HKBP Resmi Buka Rapat Praeses & Paparkan Informasi Pelayanan Kantor Pusat HKBP

Selasa Pagi (13/9/2022) Setelah Ibadah Pagi yang dipimpin oleh Kepala Biro Ama Lansia HKBP Pdt. Herwin Simarmata, M.Th, Ompu i Ephorus, Pdt. Dr. Robinson Butarbutar didampingi Sekretaris Jenderal, Pdt. Dr. Victor Tinambunan, MST, Kepala Departemen Koinonia; Pdt. Dr. Deonal Sinaga, Kepala Departemen Marturia; Pdt. Daniel Taruli Harahap, M.Th dan Kepala Departemen Diakonia; Pdt. Debora Purada Sinaga, M.Th secara resmi membuka Rapat Praeses HKBP yang berlangsung di Gedung Raja Pontas Lumbantobing, Pearaja Tarutung 



HKBP sedang melaksanakan kegiatan kesehatian di tingkat jemaat, resort, distrik, dan pusat sesuai dengan orientasi pelayanan tahun 2022, yaitu Tahun Kesehatian yang tidak terlepas dari pemberdayaan dan pelatihan. Ompu i menginformasikan lebih detail mengenai Pelayanan partohonan sesuai dengan tahbisan yang diemban, agar keragaman pelayanan ditingkat jemaat lebih beragam dan terlayani sesuai dengan pelayanan tahbisan yang diemban, Ompu i juga menambahkan setiap pelayan tahbisan memiliki ciri khas sesuai dengan uraian tugasnya masing-masing.




Dalam Informasi Pimpinan ompu i menginformasikan HKBP  sudah membentuk Tim untuk mempersiapkan buku panduan orientasi pelayanan 2023 Tahun Profesionalisme Penatalayanan yang sudah dibicarakan melalui rapat Kepala Biro dan  Praeses melalui On-line. HKBP juga mempersiapkan Amandemen Keempat Aturan/Peraturan HKBP 2022 untuk penetapan sentralisasi  yang akan diputuskan pada Sinode Agung Oktober 2022. Ompu i juga mendorong dalam pembukaan rapat Praeses hari ini untuk sehati dalam pelunasan hutang Dana Pensiun yang bulan September bersisa sekitar 23 Milyar. (BTIK)