Kantor Pusat HKBP Berikan Bantuan Korban Bencana Alam Angin Puting Beliung di Distrik IX Sibolga Tapteng Nias


Sabtu, (12/6/2021). Kepala Departemen Diakonia HKBP, Pdt. Debora Purada Sinaga, M.Th bersama utusan staff Biro Diakoni Sosial, Diak. Desi Sitompul, Diak. Awi Simbolon dan Sabam Sitorus memberikan penguatan dan memberikan bantuan kepada korban bencana alam, angin puting beliung yang terjadi tgl 29 Maret s/d 3 April 2021 di beberapa tempat.

Atas surat yang disampaikan oleh Praeses HKBP Distrik IX, Pdt. Donda Simanjuntak,S.Th, No.30/BN/D.IX.STN/IV/2021 kepada kepala Biro Diakoni Sosial menerangkan bahwa telah terjadi angin puting beliung yang merusak 31 rumah jemaat. Satu gereja HKBP Pulo Pane Resort Pasaribu Dolok mengalami kerusakan atap dan membutuhkan perbaikan segera. Dan satu jemaat HKBP Sibolga Julu yaitu Bapak E.Nainggolan (Op. Rani) yang bekerja sebagai nelayan, sampai saat ini belum diketahui keberadaannya karena kapal yang mereka gunakan menangkap ikan tenggelam di tengah lautan. 

Oleh karena itu melalui kehadiran perwakilan pimpinan, Kepala Departemen Diakonia bersama Praeses, Kepala Bidang Diakonia Distrik IX, Pdt. Charles H. Lumbantobing, S.Th  dan Kabid Koinonia, Pdt. Nomensen Sibagariang, St. M. Manik, S.Th, M. M.Pd, Biv. R. ASibarani  (RBM Sibolga) melakukan ibadah bersama di kantor Distrik yang dipandu oleh Kabid Diakonia.Dilanjut Ibadah di HKBP Sihorbo yang dipandu oleh Pdt. Donda Simanjuntak.


Bantuan wujud kepedulian Kantor Pusat HKBP memberikan sembako 34 paket berupa beras 10 kg/paket, gula 1kg/paket, mie instan 20 Bks/paket dan sejumlah uang tunai.

Adapun korban bencana alam tersebut:

A. Jemaat HKBP Sibolga Julu:

1. Op. Samuel Sibarani (atap rumah rusak)

2. Bpk. Noval Siahaan (atap rumah rusak)

3. Op. Kevin Manurung/br. Sibuea (atap rumah rusak)

4. Op. Kristofer br. Hutauruk (atap rumah rusak)

5. Bpk. Sarah Sitanggang (atap rumah rusak)

6. Bpk. D. Lumbantobing (atap rumah rusak)

7. Bpk. Hot Sihombing (atap rumah rusak)

8. E.Nainggolan (Op. Rani) Korban hilang di laut.

B. Jemaat HKBP Resort Adam Dewi:

1. Kel. Dalmono Sihaloho/br. Tarihoran (Rumah Rusak)

2. Kel. St. A. Simamora (+)/br. Sidabutar (atap rumah rusak)

3. Kel. Ridwan Bondar/br. Sitohang ( Rumah rusak karena tertimpa pohon)

4. Kel. Asrin Simanullang/br.Purba (Atap Rumah rusak)

C. Jemaat HKBP Barus:

1. Kel. Simamora/br. Simatupang (Rumah tertimpa pohon)

2. Kel. Sibagariang/br. Simamora (Rumah tertimpa pohon)

3. Kel. Simamora/Maharaja (Rumah tertimpa pohon)

4.  St. Maruli Simanjuntak/br. Manullang (Atap rumah rusak)

D. Jemaat HKBP Sibolga Baru:

1. Biv. Ramona br. Hasibuan (atap rumah rusak)

2. Diak. Estawayi br. Sihite ( atap rumah rusak)

E. Jemaat HKBP Sihorbo : Kel. Habeahan/br. Sihite

F. Jemaat HKBP Sipeapea: Gilion Marbun/br. Pasaribu (Atap rumah rusak)

G. Jemaat HKBP Sanggaran II: Kel. Umar Sabat Lumbangaol/Kerdi br. Aritonang (atap rumah rusak)

H. Jemaat HKBP Tukka Dolok : Kel. Op. Pebry br. Purba (atap rumah rusak)

I. Jemaat HKBP Huta Batu:

1. Kel. Ramita Manalu ( atap rumah rusak)

2. Kel. Rokman Hutabarat (atap rumah rusak)

3. Kel. Lontes Manalu ( atap rumah rusak)

4. Kel. Hormat Purba (atap rumah rusak)

J. Jemaat HKBP Sikua: Kel. Domu Simamora (atap rumah rusak)

K. Jemaat HKBP Simanggarap II: Kel. Rupael Habeahan/br. Purba (atap rumah rusak)

Kata penghiburan yang disampaikan oleh Pdt. Debora Purada Sinaga mewakili pimpinan menyampaikan kiranya kejadian duka dapat dipulihkan. 


Penaburan Bibit Ikan

Membuka usaha pemuda distrik lewat  peternakan ikan lele yang berlokasi di komplek Kantor Distrik IX Sibolga. Ditahap I ditabur oleh Kepala Departemen Diakonia, Praeses, Kabid Diakonia dan Koinonia dan ketua Pemuda Distrik sebanyak 2.000 ekor bibit ikan lele Kepala Departemen Diakonia atas permintaan pengembangan usaha pemuda akan memberikan pelatihan peternakan lele dan memberikan bibit ikan selanjutnya melalui Pengembangan Masyarakat HKBP. 


Kegiatan diliput oleh Radio Suara Diakoni HKBP, C.Diak. Melani Saragih.  (SKD-DAT)