Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Dinas Parhalado Fulltimer

Selasa, 2 Agustus 2022 merupakan salah satu hari bersejarah di agenda HKBP Bandar Setia, yaitu Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Dinas Parhalado Fulltimer. 





Kegiatan tersebut diawali dengan Ibadah bersama yang dihadiri oleh Gr.Maruasas Siringoringo, S.Pd.K, S.Th (Uluan Huria), St. NH Pasaribu (Bendahara Huria), St. M. Siringoringo (Parhalado Resort), Drs. M. Lumbantoruan (Ketua Panitia Tahun Kesehatian), Drs. R. Lumbangaol (Bendahara Panitia Tahun Kesehatian), St. B. Siallagan (Sekertaris Panitia Tahun Kesehatian), Seksi dan Anggota Panitia Tahun Kesehatian, Koor Ina Par Ari Kamis, Koor Ama Jubilate dan jemaat lainnya. 

Setelah kegiatan peletakan batu pertama tersebut, diadakan makan bersama ala kadarnya oleh para hadirin, berupa Itak Gurgur (salah satu menu makanan tradisional Batak). 


Kegiatan peletakan batu pertama ini adalah salah satu program Tahun Kesehatian di HKBP Bandar Setia; dengan harapan Rumah Dinas Parhalado Fulltimer dapat terwujud.

Panitia Tahun Kesehatian juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para Donateur (Penyumbang) dari berbagai wilayah di Indonesia, demikian juga kepada keluarga yang berpartisipasi dalam mendukung kegiatan sebelum peletakan batu pertama tersebut, seperti gotong royong, penebangan kayu, dan sebagainya.

Dan hingga saat ini, Panitia Tahun Kesehatian HKBP Bandar Setia, masih sangat membutuhkan dukungan donasi dari berbagai pihak untuk mewujudkan bangunan rumah dinas parhalado tersebut. Dan bagi Bapak, Ibu yang ingin menyampaikan donasi dukungan, dapat mengirimkan ke rekening HKBP Bandar Setia yaitu : No.Rek. 1092-01-006273-53-6 .

Untuk hasil seluruh dana yang masuk; Bapak, Ibu dapat melihat di link publik ini https://shorturl.at/hns03.

Dan bila telah melakukan transfer, mohon untuk mengirimkan bukti transfer ke WhatsApp 0822-1312-9008 a.n St. B. Siallagan.

Kami lampirkan juga Layout Rencana Pembangunan Rumah Dinas Parhalado Fulltimer sebagai berikut: