Sehati Sepikir Letakkan Batu Pertama, Pemerintah: Pembangunan HKBP Belitung diharapkan adaptasi kearifan lokal

Belitung, HKBP.or.id – Minggu 11 September 2022 menjadi hal yang istimewa bagi 59 kepala keluarga HKBP Belitung. Bagaimana tidak, selain merayakan 7 tahun berdirinya, acara tersebut menjadi momentum yang sehati sepikir warga jemaat dan pemerintah untuk meletakkan batu pertama pembangunan gereja.


“Mari kita rawat semangat kebhinekaan di tanah Belitung yang kita cintai ini. Dan kiranya gereja yang akan dibangun ini bisa mengadaptasi kearifan lokal budaya Melayu. Sehingga tidak hanya umat kristiani yang datang, namun juga bisa menjadi daya tarik bagi wisawatan,” ungkap Wakil Bupati Belitung Bapak Isyak Meirobie.


Sontak seluruh warga gereja yang hadir dalam acara tersebut bertepuk tangan gembira. Panitia pembangunan yang dipimpin oleh Bapak P. Sianipar berharap, jangka panjang pembangunan yang membutuhkan biaya sekitar 3 Miliar tersebut segera selesai. Perkembangan dan pertumbuhan warga jemaat di daerah Belitung akan meningkat pesat.  


Harapan pemerintah tersebut juga senada dengan khotbah Praeses HKBP Distrik XV Sumbagsel, Pdt. Oloan Nainggolan yang mengajak warga jemaat HKBP Belitung untuk hadir menjadi berkat dan sukacita bagi warga sekitar dan bagi semua kalangan.


Peletakan Batu Pertama di komplek Gereja HKBP Belitung Jl. Pengayoman, Buluh Tumbang, Tanjungpandan ini turut dihadiri oleh Sekretaris Camat Tanjungpan dan bapak Zaindera Jaya, S.AP, Bapak Drs.Ramansyah, Ketua Forum Kerukunan Antar Umat Beragama (FKUB) Belitung Periode 2016–2021, dan juga tokoh masyarakat setempat. Para pendeta yang pernah melayani gereja ini juga turut hadir dan mendukung pembanguan tersebut, Bapak Pdt. Saur L Simanjuntak,S.Th, Pendeta HKBP Resort Bangka yaitu Pdt. Anggiat Lumbantobing, M.Div. Turut juga Pendeta yang melayani di HKBP Belitung periode 2015 - 2020 yakni Pdt.Refindo Hutagalung, S.Th, Pdt.Berkat Trivel Hutabarat selaku pimpinan Jemaat HKBP Belitung saat ini, dan Penasehat Pembangunan Gereja Bapak Ir. Bistok Simanjuntak, serta Bapak Parulian Napitupulu.


(Koresponden: Pdt. Berkat Trivel Hutabarat)

Pustaka Digital