Sekjend HKBP Berkhotbah pada Penutupan Persidangan Sinode Tahunan GPIB

MEDAN, hkbp.or.id - Gereja Protestan Indonesia Bagian Barat melaksanakan Konvent Pendeta dan Persidangan Sinode Tahunan 2023 di GPIB Immanuel Medan, Sumatera Utara. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada 21-25 Februari 2023.


Konvent Pendeta dan Persidangan Sinode Tahunan GPIB berlangsung dengan terang tema: Memberdayakan warga gereja secara intergenerasional guna merawat jejaring sosial dan ekologi di konteks budaya digital (Kolose 3: 12-17).


Persidangan sinode berjalan dengan baik sejak awal sampai kebaktian penutup yang diadakan di gedung Alfa Omega GPIB Immanuel Medan pada pukul 19.30 WIB.

Khotbah yang disampaikan oleh Sekretaris Jenderal HKBP, Pdt. Victor Tinambunan berdasar pada Surat Kolose  3: 14-17.

"Di atas segala sesuatu: kenakanlah kasih! Sidang sinode GPIB yang tanpa kertas dan tanpa plastik telah menunjukkan kesungguhan dalam mengenakan kasih dalam praktik bergereja," terang Pdt. Tinambunan.


"Persidangan ini sudah berakhir, keputusan sudah diambil, biarlah seluruh proses dan keputusan dari persidangan ini boleh menunjukkan bahwa kita mengasihi Tuhan dan seluruh ciptaan-Nya," tutup Pdt. Tinambunan.

Khotbah dapat disaksikan pada link ini

Persidangan sinode ditutup secara resmi oleh Ketua Umum Majelis Sinode GPIB, Pdt. Dr. P.K. Rumambi, M.Si.


Kehadiran Sekretaris Jenderal HKBP sebagai pelayan firman di Persidangan Sinode Tahunan GPIB adalah tindak lanjut atas audiensi Panitia Persidangan Sinode Tahunan GPIB 2023 ke Kantor Pusat HKBP di Pearaja pada 8 November 2022 lalu.


Konven pendeta dan persidangan sinode dihadiri oleh 517 pendeta dan 653 peserta sinode dari seluruh jemaat GPIB di Indonesia dan dari luar negeri.

(SKS-NS)


Pustaka Digital