Renungan Harian HKBP | 11 Mei 2024

Saudara/i yang dikasihi Tuhan Yesus Kristus, kiranya kasihkarunia dari Tuhan menyertai saudara/i sekalian pada hariini dan kiranya melalui firman Tuhan yang akan kitadengarkan pada saat ini dapat memberikan kita kekuatanserta penghiburan untuk menjalani kehidupan kitasepanjang hari ini.


Doa Pembuka: Ya Tuhan Allah, kami mengucap syukurdan berterima kasih kepadaMu atas penyertaan Tuhan di dalam kehidupan kami. Bukan karena kekuatan kami sehingga kami layak  menjalani kehidupan kami, tetapikarena kasih karunia Tuhan yang menghidupkan kami. Saat ini ya Tuhan, kami memohon penyertaanMu sertafirmanMu yang akan kami dengarkan, kiranya dapatmenguatkan kami agar tetap setia berjalan di dalamkehendak dan firman Tuhan. Ya Tuhan Allah kami, kami berdoa kepadaMu di dalam nama Tuhan Yesus Kristus, juruselamat kami. Amin.

Firman Tuhan yang ditetapkan bagi kita pada hari ini; Sabtu, 11 Mei 2024 tertulis pada Yesaya 65 : 8"Beginilahfirman TUHAN: Seperti kata orang jika pada tandan buahanggur masih terdapat airnya: Janganlah musnahkan itu, sebab di dalamnya masih ada berkat! demikianlah Aku akan bertindak oleh karena hamba-hamba-Ku, yakni Aku tidak akan memusnahkan sekaliannya."

Saudara/i yang dikasihi Tuhan Yesus Kristus.

Allah senantiasa bekerja dan peduli terhadap Israel, yang Allah dirikan menjadi bangsa pilihanNya itu sekalipunIsrael kerap sekali tidak mengerti apa yang telah Allah perbuat bagi mereka dan apa yang telah Allah persiapkanbagi mereka. Sungguh, Allah bertindak dan menaruhkepedulian kepada umatNya itu dengan cara Allah sendiriyang tidak mudah dipahami dan terselami oleh pikiranmanusia. Bagaimana Allah dengan caraNya sendirimenyelamatkan Israel dari Babel melalui penaklukan yang dilakukan oleh Persia, tangan Allah bekerja melalui Koresh yang justru tidak mengenal Allah, tetapi dipakai Allah menyatakan kuasaNya. Namun Israel yang terkenal sebagaibangsa yang tegar tengkuk itu tetap memberontak terhadapAllah. Sekalipun demikian, janji akan keselamatan Allah selalu hadir bagi Israel yang memohon pertobatan dan yang memaknai pengampunan Allah. Ia adalah Allah yang adilyang menyatakan perbedaan antara yang berkenan denganyang tidak berkenan kepadaNya, perbedaan antara yang diberikan kehidupan dengan yang akan menuju kebinasaan, perbedaan antara yang menurutiNya dengan yang memberontak kepadaNya. Hukuman bagi orang yang berdosa dan keselamatan bagi orang saleh adalah bentukdari keadilan Allah yang adil.

Seperti firman Allah pada kita hari ini, jika terdapat sedikitair pada tandan buah anggur, janganlah sekali-kali musnahkan. Sebab, di dalamnya masih terdapat berkatsekalipun airnya sedikit. Seperti halnya, Israel yang bahkanmelukai Allah oleh karena pemberontakannya, di dalamnyamasih terdapat berkat yang juga sering disebut sebagai sisa-sisa Israel yang mau bersandar kepada Allah dan percayakepada janji keselamatan Allah yang akan mewarisiYerusalem baru. Bukan hanya kepada bangsa Israel saja, tetapi keselamatan Allah disediakan kepada semua bangsadi seluruh bumi, yang menantikan kerajaan Allah di bumidan di surga. Allah tidak akan memusnahkannya sekalian, tetapi Ia bertindak oleh karena hamba-hambaNya yang percaya akan kuasa Allah. Seperti dalam permohonanAbraham tentang dosa Sodom dan Gomora, jika sekiranyaada sepuluh orang benar di antara orang-orang berdosa itu, apakah Allah turut memusnahkan kesepuluh orang benaritu? Tetapi Allah menjawab Abraham, jika Ia mendapatisejumlah orang benar disitu, maka Ia akan memberikanpengampunan. 

Saudara/i yang terkasih, marilah kita menjadi orang benardan saleh yang berkenan di hadapan Allah. Sekalipun di tengah-tengah dunia ini, dosa melingkupi banyak orang, tetaplah bertahan di dalam kebenaran Allah dan janganlahsekiranya iman dan pengharapanmu surut. Sebab janjiAllah akan keselamatan itu sungguh nyata bagi orang yang benar dan hukuman Allah bagi orang berdosa. Marilah kitamewarisi keselamatan yang telah disediakan Allah denganhidup di dalam kebenaran Allah oleh karena kasih karuniadan kasihNya.  


Doa Penutup: Ya Tuhan Allah kami  di dalam namaAnakMu Tuhan Yesus Kristus. Terimakasih ya Tuhan, firmanMu yang kami dengar meneguhkan kami untukmengenal bahwa Tuhan telah mempersiapkan segalasesuatu yang baik bagi orang-orang yang percaya. Ajar kami ya Tuhan Allah, untuk senantiasa bersandar dan mempersembahkan diri kami sepenuhnya kepada Tuhan. Kami serahkan seluruh kehidupan kami kepadaMu, kehendakMu lah yang terjadi dan berkuasa memelihara hatidan pikiran kami. Amin.


Pdt. Sahat Monang Sagala, S.Th- Fungsional di Biro SMIRNA

Pustaka Digital