Renungan Harian HKBP | 2 Januari 2024

Doa Pembuka: Marilah kita berdoa!Puji syukur bagiMu Tuhan atas segala kebaikanMu yang sungguh luar biasa memberikan kehidupan yang baru bagi kami, sepatutnyalah kami bersyukur atas semua berkatMu yang berkelimpahan. Pagi ini kami akan disapa oleh firmanMu bukalah hati dan pikiran kami masing-masing. Di dalam nama Tuhan Yesus Kristus kami berdoa dan bersyukur. Amin

 

Saudara-saudara terkasih .... Shalom bagi kita semua. Firman Tuhan buat kita di pagi ini, Selasa 02 Januari 2024, tertulis di: Matius 7 : 8

Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang yang mencari, mendapat dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu dibukakan.

 

Thema:

“Tuhan Jawaban Doa Kita”

 

Saudara seiman di dalam Kristus ....

 

Nats renungan buat kita pagi ini adalah pengajaran Yesus kepada murid-muridNya tentang doa. Penekanannya adalah agar para pengikutNya hidup tekun di dalam doa serta percaya kepadaNya. Doa adalah alat komunikasi kita kepada Tuhan, karena itu setiap orang yang memohon dan meminta kepada Tuhan harus di dalam Roh sebab Tuhan adalah Roh. Doa adalah nafas bagi orang percaya, tanpa doa hidup serasa hampa dan sia-sia. Artinya Doa akan menentukan arah dan tujuan akhir hidup kita di dunia ini dan di akhirat.

 

Bagaimanakah kita berdoa? Nats ini mengajarkan, bahwa berdoa adalah bagian yang tidak lepas dari kehidupan kita sepanjang hari mulai dari kita bangun tidur hingga malam harinya. Segala aktifitas harus menjadi doa dan ibadah bagi Tuhan agar namaNya dimuliakan. Berdoa bukan semata-mata hanya rangkaian kata-kata saja bagi Tuhan, namun yang utama adalah hubungan pribadi dengan Tuhan serta menjadikan Tuhan sebagai dasar dan pegangan hidup.

 

Kemanakah kita akan meminta, mencari dan mengetok? Melalui nats ini kita diajari agar berorientasi penuh kepada kekuatan dan kuasa Tuhan bukan kepada yang lain. Tuhanlah sumber segalanya, yang mengatur, membimbing dan menentukan perjalanan hidup kita (yang memberikan jawaban atas permohonan kita) artinya semua tergantung kepada Tuhan bukan kepada diri kita sendiri. Ketika kita meminta, kita akan menerima, ketika kita mencari kita akan mendapat, ketika kita mengetok Dia akan membukakan. Ketiga unsur kehidupan ini harus kita lakukan terus-menerus kepada Tuhan sebagai bukti hubungan baik kita kepadaNya. Ketika ketiga hal ini kita lakukan dengan baik dan benar maka hati dan pikiran kita sudah dibentuk oleh kuasa Tuhan.

 

Allah adalah Allah yang baik dan murah hati, pengajaran ini memberikan kenyakinan kepada para pengikutnya bahwa setiap doa dan permohonan yang tulus dan penuh kenyakinan akan dijawab Tuhan. Juga memberi pemahaman bahwa prinsip dan dasar doa yang kuat kepada Tuhan adalah dengan kegigihan, kepercayaan bahwa Allah mendengar dan akan menjawab sesuai dengan kehendakNya.

 

Saudaraku terkasih ...

 

Ada beberapa hal penting yang dapat kita ambil dari pengajaran Firman Tuhan hari ini:

Pertama: Percaya akan kekuatan Allah. Di dalam berdoa kita jangan meragukan kekuatan Tuhan akan tetapi harus dengan kenyakinan dan kepercayaan bahwa Tuhan akan menjawab setiap doa-doa kita sesuai dengan kehendakNya. Ketika kita berdoa kepada Tuhan berarti kita menyerahkan sepenuhnya hidup dan harapan kita kepada Tuhan Sumber Kuasa.

 

Kedua: Kegigihan dan Ketekunan. Hal ini mengajarkan kepada kita agar jangan mudah menyerah, putus asa, akan tetapi harus sungguh-sungguh dan gigih untuk mencari dan mendekatkan diri kepada Tuhan hingga rencana dan kehendak Tuhan memberikan hasil atas segala doa kita. Jangan pernah lengah atas pengaruh dan cobaan dunia yang begitu menggiurkan sehingga potensi doa dan harapan kita menjadi berkurang kepada Tuhan. Tetaplah gigih dan tekun di dalam Tuhan.

 

Ketiga: Tuhan Membuka pintu. Hal ini memberikan pengajaran kepada kita bahwa Tuhan sudah merencanakan segalanya bagi kita sesuai kehendakNya. Allah adalah Allah yang murah hati dan bersedia memberikan berkat kepada kita. Ketika kita mengetuk pintuNya melalui doa kita, Dia siap membukakan pintu rencanaNya dan memberikan jawaban yang sesuai dengan kehendakNya. Hal ini menghantar kita bahwa Tuhan akan memberikan yang terbaik bagi setiap orang yang mengetuk pintuNya.

 

Untuk itu saudaraku, Doa kita mempunyai kekuatan atas dasar kenyakinan, kegigihan dan ketekunan. Namun perlu kita ingat bahwa jawaban doa adalah sesuai dengan kehendak Tuhan, bukan mendapatkan sesuai dengan yang kita inginkan. Nyakinlah ... Tuhan akan memberikan yang terbaik buat kita sesuai dengan kehendakNya, dan setiap pemberian Tuhan harus kita syukuri dengan tulus hati. Amin.

 

Doa Penutup: Marilah kita Berdoa! Terima kasih Tuhan atas pengajaran FirmanMu di pagi yang memberikan pengajaran kepada kami agar tetap hidup di dalam doa, karena doa adalah nafas hidup bagi orang percaya. Bentuklah pribadi kami menjadi orang yang tetap tekun, taat dan gigih di dalam berdoa. Engkaulah Tuhan harapan dan jawaban doa-doa kami. Dalam nama Tuhan Yesus Kristus kami berdoa dan bersyukur. Kasih Karunia dari Tuhan kita Yesus Kristus, anugerah dari Allah Bapa, dan persekutuan Roh Kudus. Kiranya menyertai kita. Amin.


Gr. Tumpal A.M. Sitanggang (Kabag Biro Ibadah Musik HKBP)

Pustaka Digital