Jambore Nasional Anak Sekolah Minggu HKBP 2024: Hebat dan Spektakuler

Beberapa minggu ini, sejak awal Juni 2024, Panitia Jambore Sekolah Minggu HKBP yang diarahkan Kepala Departemen Koinonia, Pdt. Dr. Deonal Sinaga sangat sibuk dan intensif mempersiapkan  segala sesuatunya yang berkaitan dengan kegiatan jambore ini, antara lain mempersiapkan kemah, perlengkapan untuk permainan, lapangan permainan dan lain-lain, termasuk melatih 106 orang sahabat anak yang menjadi pendamping anak-anak Sekolah Minggu. Kegiatan jambore ini akan berlangsung selama lima hari, 25 - 26 Juni 2024 di Komplek Seminarium Sipoholon, Tapanuli Utara. 


Pada selasa pagi (25/6/2024), pukul 08.00 WIB, panitia telah melakukan registrasi pada anak-anak dan guru sekolah minggu yang datang dari 27 distrik. Jumlah anak-anak peserta jambore sebanyak 1040 orang dan 70 orang guru sekolah minggu. Tepat pada pukul 14.30, registrasi telah rampung dilaksanakan oleh panitia. 


Ibadah pembukaan diselenggarakan di ruang Auditorium Seminarium. Semua peserta yang hadir sangat bersukacita, penuh keceriaan dan tawa. Saat parade perkenalan kelompok, anak-anak Sekolah Minggu penuh  semangat yang memperlihatkan jargon jambore HKBP 2024: Hebat dan Spektakuler.


Dalam sambutannya, Pdt. Deonal Sinaga menyampaikan bangga terhadap anak-anak sekolah minggu. "Bahwa anak-anak sekolah minggu adalah anak-anak Tuhan. Diharapkan semua anak-anak sekolah minggu fokus kepada pendidikan, cinta terhadap ilmu pengetahuan dan belajar dengan sungguh. Anak-anak Sekolah Minggu merupakan generasi penerus yang nantinya akan menjadi pemimpin-pemimpin hebat dan yang mencintai  HKBP."


Pada peserta, Ompu  i Ephorus mengatakan "kamu, Engkau anak sekolah minggu  adalah anak-anak HKBP, anak-anak bangsa Indonesia, anak Yesus Kristus, pewaris kehidupan kekal, maka dari itu tetap belajar mendisplikan diri. Di mana pun anak sekolah minggu HKBP berada harus menjadi duta kebaikan.


Selama mengikuti jambore diharapkan  anak-anak sekolah minggu tetap berupaya menjaga kebersihan komplek Seminarium Sipoholon ini, tegas Ompu i Ephorus. (B.TIK)


Pustaka Digital