Pembekalan GSM HKBP Immanuel Distrik X Medan-Aceh oleh Departemen Koinonia-Biro SMIRNA HKBP  

Sabtu (09 April 2022), Departemen Koinonia-Biro Sekolah Minggu, Remaja, Naposobulung (SMIRNA) HKBP menyelenggarakan pembekalan dan pemberdayaan kepada para Guru Sekolah Minggu HKBP Immanuel Resort Immanuel Distrik X Medan-Aceh. Kegiatan ini didasarkan pada tema: Sehati Melayani Anak Sekolah Minggu (Yoh. 15:16a) dengan sub-tema: Melalui pembekalan ini, diharapkan Guru Sekolah Minggu semakin memberikan hati dalam pelayanannya dengan meningkatkan semangat dan kesungguhan hati sebagai pelayanan pilihan Tuhan.


HKBP Resort Immanuel dilayani oleh Pdt. Aldemak Simanjuntak, S.Th dan Bvr. Vera Tampubolon. Peserta pembekalan yang hadir sebanyak 15 orang guru sekolah minggu. Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.30 WIB dengan ibadah pembukaan yang dilayani oleh Bvr. Vera Tampubolon yang mengajak dan mengingatkan tentang tugas panggilan menjadi guru sekolah minggu adalah berasal dari Tuhan, supaya berbuah dan hidup di dalam ketetapan Tuhan berdasarkan nas renungan yang diambil dari Yoh. 15:16a.




Seusai ibadah, kegiatan dilanjutkan dengan pembekalan dalam sesi yang pertama oleh Pdt. Kadir Manullang, S.Th. (Kepala Bagian Sekolah Minggu HKBP) dengan topik: “Metode Kreatif Mengajar Sekolah Minggu.” Kemudian dilanjutkan dengan pelatihan dan pengenalan gerak dan lagu Buku Ende Sekolah Minggu HKBP kepada para Guru Sekolah Minggu. Kegiatan ini semakin seru karena kehadiran anak-anak sekolah minggu HKBP Immanuel yang ikut secara langsung mendapat pelatihan dan pengenalan gerak dan lagu. Anak sekolah minggu yang hadir sebanyak 48 orang dan dengan antusias serta semangat mengikuti gerak dan lagu Buku Ende Sekolah Minggu HKBP dipandu oleh Pdt. Kadir Manullang, S.Th dan Pdt. Togu Nababan, S.Th bersama dengan para guru sekolah minggu yang hadir. Acara semakin seru dan anak-anak sekolah minggu yang hadir bertambah bahagianya ketika dilanjut dengan beberapa permainan dan kreativitas yang disampaikan oleh Biro SMIRNA HKBP.


Acara dilanjutkan dengan sesi yang terakhir pada kegiatan ini oleh Pdt. Toho Sinaga, S.Th., M.I.Kom (Kepala Biro SMIRNA HKBP) dengan topik: Tugas dan Panggilan Guru Sekolah Minggu, Persiapan dan Teknik Mengajar Sekolah Minggu, Penjelasan Liturgi Sekolah Minggu HKBP, dan Mengajar Sekolah Minggu Berbasis Psikologi, serta Kaderisasi Pelayanan Kategorial Sekolah Minggu beranjak ke Remaja. Pada sesi ini, majelis Gereja juga hadir berpartisipasi untuk mendengarkan presentasi dan penjelasan pengembangan pelayanan sekolah minggu yang disampaikan Pdt. Toho.




Pdt. Aldemak selaku pimpinan resort sangat berkesan dengan kegiatan ini dan menyambut dengan baik materi yang disampaikan Biro SMIRNA untuk diaplikasikan di tengah-tengah pelayanan demi peningkatan pelayanan kategorial sekolah minggu di HKBP Immanuel. Kegiatan ini selesai dan ditutup dengan doa penutup oleh Pdt. Aldemak pada pukul 18.30 WIB setelah diskusi dan tanya jawab bersama dengan majelis gereja dan para guru sekolah minggu. (KBS-MS)